Inilah 5 Tips Perawatan Wajah Berjerawat yang Harus Kamu Coba

Kondisi kulit setiap wanita berbeda-beda. Ada yang cenderung kering, ada pula yang memiliki kulit wajah berminyak. Sebagian wanita bahkan memiliki jenit kulit kombinasi. Tapi, jangan kira jerawat tidak akan timbul di wajah yang berkulit normal, ya.

Perubahan hormon akibat menstruasi, memasuki masa kehamilan, atau sekedar pubertas, ketiganya biasa diindikasikan dengan timbulnya jerawat pada kulit wajah. Belum lagi polusi dan kotoran di udara yang menempel pada permukaan kulit. Wah, semua itu bisa memancing munculnya jerawat.

Semua jenis kulit tidak akan luput dari munculnya jerawat. Jika kamu tidak melakukan perawatan wajah secara rutin. Padahal, merawat kesehatan kulit wajah sebenarnya bukan hal yang rumit. Berikut beberapa tips yang bisa kamu terapkan, sehingga jerawat tak mampir terlalu lama.

Perawatan wajah berjerawat penting untuk dilakukan
Muka Berjerawat Bisa Bikin Kamu Ngga Percaya Diri (www.diduknowonline.com)

1. Rutin Membersihkan Wajah

Bersihkan wajah dengan menggunakan sabun pembersih muka serta toner yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Jangan mencuci wajah dengan air saja. Keringkan wajah dengan perlahan. Gunakanlah handuk yang lembut.

Jerawat sebenarnya adalah iritasi ringan di permukaan kulit. Biasanya, mereka yang kurang bersih saat mencuci wajah berpeluang besar untuk berjerawat. Apalagi jika aktivitas harianmu bersifat outdoor.

Jangan lupa, bersihkan wajah secara rutin. Setidaknya 2 kali dalam sehari, meskipun kamu tidak beraktivitas di luar rumah. Karena meski di dalam ruangan, tentu kamu tetap berkeringat.

2. Melakukan Facial

Tidak ada yang salah dari rutin ke salon, kok. Facial adalah salah satu bentuk perawatan wajah yang mampu membersihkan wajah dari jerawat. Tapi, tidak semua orang cocok dengan metode ini, ya.

Kamu bisa memilih salon khusus yang juga dilengkapi dengan dokter kulit. Konsultasikan dulu kondisi kulit kamu dengan dokter tersebut. Jika kamu merasa ragu, tidak ada salahnya untuk menghentikan facial. Beberapa orang malah menjadi semakin berjerawat karena perawatan wajah yang tidak pas dengan kulit mereka.

3. Menggunakan Kosmetik Sewajarnya

Jangan terlalu banyak menggunakan kosmetik. Beberapa kosmetik yang terlalu berat hanya akan menutup pori-pori wajah. Hal ini mengakibatkan minyak dan keringat terperangkap di dalam kulit wajahmu. Jika berlangsung terus-menerus, hal ini bisa mengurangi kesehatan kulit wajah kamu.

Terlebih jika kamu menggunakan kosmetik khusus untuk menutupi bagian kulitmu yang berjerawat. Bayangkan, kulit yang sudah mengalami iritasi kemudian di tutup dengan bahan kosmetik. Hal ini bisa meyebabkan iritasi semakin bertambah, kecuali kamu tidak menggunakan kosmetik ini dalam waktu yang lama.

4. Mengatur Pola Makan

Perawatan dari luar tidak akan berpengaruh banyak jika kamu tidak mengatur pola makan kamu. Mengonsumsi makanan yang bebas lemak dan kaya akan vitamin E dan C sangat membantu proses peremajaan kulit. Asupan air yang cukup juga akan membantu tubuh melakukan detoksifikasi secara alami.

Untuk kamu yang berjerawat, sebaiknya hindari makanan berlemak. Tambahkan porsi buah-buahan dan sayuran hijau dalam menu harian kamu. Lebihkan juga porsi makanan dan minuman dengan kandungan antioksidan yang tinggi namun rendah lemak.

Makanan yang sehat turut mencegah jerawat
Perbaiki Menu Makanan Kamu (www.healthydietadvisor.com)

5. Istirahat yang Cukup

Stress dan pikiran yang negatif cukup untuk memperburuk jerawat di wajah kamu. Akibatnya, kamu jadi sulit beristirahat. Nah, hal tersebut bisa menjadi sumber masalah bagi kulit kamu.

Kenapa? Karena terkadang penyebab jerawat justru bersumber dari masalah pribadi, lho. Untuk itu, jagalah pikiranmu tetap positif. Banyak bergaul dengan orang-orang yang membuat pikiran kamu tenang. Berkumpul dengan keluarga atau sahabat bisa jadi opsi untuk kamu melepas penat.

Pikiran yang tenang akan membantu kamu mudah beristirahat. Porsi tidur yang berkualitas, akan membuat tubuh terasa bugar. Kulit wajah pun jadi lebih bersinar.

Jika saat ini kulit wajah kamu sudah dipenuhi jerawat, jangan sembarangan mencoba beragam kosmetik yang menjanjikan kulit mulus secara instan, ya. Waspadalah, karena perawatan wajah untuk kulit itu tidak ada yang serba cepat. Alih-alih bebas jerawat, kulit wajah kamu bisa menjadi lebih bermasalah.