Bagaimana Cara Mengatasi Kaki Bengkak Saat Hamil?

Hamil menjadi momen membahagiakan bagi semua keluarga. Namun, masa kehamilan juga adalah masa ketika banyak wanita menyatakan keluhan pada kondisi fisiknya. Salah satu kondisi yang sering dikeluhkan wanita hamil adalah kaki yang membengkak. Nah, agar kamu tidak mengeluhkan kondisi ini saat hamil, ada lho solusinya. Bagaimana cara mengatasi kaki bengkak saat hamil? Simak ulasan berikut ya!

Edema, adalah bahasa medis untuk kondisi pembengkakan pada bagian tubuh tertentu. Dalam kondisi hamil, edema sering terjadi terutama pada bagian kaki. Kerusakan atau peningkatan tekanan pada pembuluh darah kapiler adalah penjelasan ilmiah terhadap terjadinya edema ini. Bengkak yang sering ditemui adalah wujud dari adanya cairan yang merembes dari pembuluh kapiler ke dalam jaringan organ di sekitarnya.

Pada kasus ibu hamil, pembengkakan pada kaki disebabkan oleh perubahan kadar hormon dalam tubuhnya. Adanya proses pelepasan hormon selama masa kehamilan, memicu tubuh ibu hamil menahan lebih banyak cairan dan sodium. Kaki bengkak pada ibu hamil juga disebabkan oleh tekanan dari pertumbuhan janin dan peningkatan volume darah. Ukuran rahim yang membesar sehingga membuat 30 persen cairan mengalir lebih banyak ke kaki, juga adalah salah satu penyebab terjadinya pembengkakan pada kaki ibu hamil.

Lalu bagaimana cara mengatasi kaki bengkak saat hamil? Ada beberapa cara mudah dan murah yang dapat dilakukan, berikut ini diantaranya:

1. Kurangi Konsumsi Garam dan Perbanyak Air Putih

Seperti telah dijelaskan di atas, bahwa pada ibu hamil, tubuh menahan lebih banyak cairan dan sodium (garam). Karenanya, menambah konsumsi garam hanya akan memperparah kondisi pembengkakan, terutama pada kaki. Memperbanyak konsumsi air putih lebih disarankan untuk melancarkan sirkulasi cairan yang tertimbun di kaki.

2. Tinggikan Posisi Kaki Saat Tidur

Posisi kaki yang lebih tinggi dari kepala dan jantung saat tidur, sangat disarankan untuk ibu hamil. Dengan posisi itu, memungkinkan untuk mengatur sirkulasi darah. Ini dapat bermanfaat untuk mengurangi pembengkakan pada kaki. Mengganjal kaki dengan bantal atau guling saat tidur dapat dilakukan untuk meninggikan posisi kaki.

mengangkat kaki bisa mengatasi kaki bengkak saat hamil
Mengganjal Kaki dan Beristirahat (rocketparents.com)

Selain itu, tidur dengan posisi miring ke kiri juga sangat disarankan untuk ibu hamil. Pembuluh balik ada di bagian kanan tubuh, sehingga tidur dengan posisi miring ke kiri membuat sirkulasi pada pembuluh balik lebih lancar. Ini terutama untuk aliran darah dari kaki menuju ke ginjal, dengan demikian dapat mengurangi pembengkakan pada kaki.

3. Perbanyak Gerak dan Olahraga

Bengkak pada kaki juga dapat disebabkan karena peredaran darah tidak lancar. Dengan banyak bergerak dan olahraga, terutama berjalan kaki, maka dapat melancarkan peredaran darah pada kaki. Aliran darah yang lancar dapat mengurangi pembengkakan pada kaki ibu hamil.

Namun, tetap lakukan gerakan dan olahraga yang sederhana dan mudah saja ya! Dan ingatlah untuk tidak bergerak dan berolahraga yang berlebihan, karena dapat membahayakan ibu dan bayi dalam kandungan.

4. Hindari Berdiri Terlalu Lama

Salah satu penyebab bengkak pada kaki adalah beratnya beban yang ditumpu oleh kaki. Beban ini karena berat badan ibu hamil dan janin yang meningkat. Semakin lama berdiri, semakin lama pula kaki menumpu beban. Hal ini akan membuat kaki semakin bengkak. Karenanya, disarankan pada ibu hamil terutama pada trimester ketiga kehamilan, untuk tidak berdiri terlalu lama.

5. Kompres Kaki dengan Air Dingin

Jika kaki terlanjur membengkak, maka untuk mengatasinya dapat dilakukan dengan mengompres kaki menggunakan air dingin. Caranya cukup mudah. Pertama, mencampurkan air biasa dengan air es. Kemudian celupkan handuk bersih ke dalam campuran tersebut. Terakhir, kompres kaki menggunakan handuk tersebut selama 15 hingga 20 menit.

Demikianlah, cara mudah untuk mengatasi kaki bengkak saat hamil. Perlu kamu ingat, jika pembengkakan pada kaki menjadi semakin parah diikuti dengan memburuknya kondisi fisik yang lain, segera konsultasi ke dokter ya! Selamat mencoba!