Adakah Cara Menghilangkan Jerawat Tanpa Bahan Kimia? Cobalah Dengan 12 Buah dan Sayuran Ini

Meski fisik bukan hal utama dalam hidupmu, namun merawatnya dengan baik sangatlah penting bagi kesehatan serta kepercayaan diri. Di antara bagian tubuh yang harus mendapat perhatian ekstra adalah wajah. Seringnya bertatap muka dengan orang lain membuat wajah menjadi hal pertama yang dilihat oleh mata. Siapapun kamu, apapun profesinya, tetaplah wajah yang menjadi garda terdepan dalam bersosialisasi. Untuk itu, kamu perlu merawat wajah dengan tepat. Merawat wajah berarti menjaga agar kondisinya tetap baik dan sehat, bukan hanya dengan make up tebal bagi wanita atau dengan berbagai perawatan mahal bagi lelaki. Salah satu identifikasi dari wajah yang sehat adalah keberadaan jerawat. Nah, ini biasanya yang menjadi masalah kepercayaan diri bagi kamu yang masih ABG atau baru memasuki masa remaja yang juga dikenal sebagai masa puber. Hormonal serta kondisi tingkat kelembapan wajah sangat mempengaruhi munculnya acne atau jerawat.

Cara Menghilangkan Jerawat di Dagu
Jerawat di Dagu (blog.doctoroz.com)

Banyak sekali beredar obat jerawat di pasaran, namun obat-obat tersebut terbuat dari bahan kimia yang membuka kemungkinan terjadinya efek samping. Terlebih jika obat tersebut tidak terdaftar di institusi terkait yang menjamin keamanan pengguna atau konsumen. Selain itu, obat jerawat dari bahan kimia sekalipun terdaftar tetap saja harus tepat atau sesuai dengan jenis kulit pengguna. Kadang kala, mencari obat jerawat yang cocok itulah yang menjadikan masalah jerawat malah semakin rumit. Lalu bagaimana solusinya?

Obat yang paling aman tentu saja obat alamiah. Bahan-bahan alamiah disekitarmu atau yang sering kamu temui ternyata memiliki khasiat yang lebih. Obat alamiah atau herbal kali ini berasal dari buah dan sayuran. Yup, ternyata cukup banyak buah dan sayuran yang dapat mengatasi masalah jerawat. Apa sajakah itu?

1. Tomat

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Tomat
Tomat Dapat Menghilangkan Jerawat (ahlikolesterol.com)

Dengan kandungan vitamin C, vitamin A dan lycopene-nya, tomat dapat membuat kulit wajahmu menjadi lebih cerah dan mulus tanpa jerawat.

Untuk membuat masker wajah berbahan dasar tomat, kamu cukup siapkan satu buah tomat segar. Setelah dicuci, haluskan tomat tersebut hingga seperti bubur, lalu haluskan tomat dengan cara manual atau menggunakan blender. Setelah hancur, oleskan ke seluruh wajah hingga merata termasuk pada bagian berjerawat. Diamkan selama satu jam lalu basuhlah wajahmu dengan menggunakan air hangat. Lakukan secara rutin selama satu minggu dan rasakan hasilnya.

2. Lidah Buaya

Lidah Buaya dapat Menghilangkan Jerawat
Lidah Buaya (herbaneka.com)

Tanaman lidah buaya memiliki daging di balik lapisan kulitnya. Daging inilah yang dimanfaatkan sebagai bahan makanan terutama untuk membuat minuman semacam nata de aloe vera. Disamping itu, kandungan yang terdapat pada lidah buaya berfungsi sebagai anti bakteri dan astringen yang dapat mengobati bekas luka bakar dan mampu mencegah serta mengobati jerawat pada wajah.

Cara untuk mengatasi jerawat menggunakan lidah buaya adalah dengan menghancurkan dagingnya, kemudian dioleskan sebagai masker ke seluruh wajah termasuk pada bagian berjerawat. Tunggu hingga kering lalu basuhlah wajah dengan air.

Kamu pun bisa melakukannya dengan menempelkan potongan daging lidah buaya pada wajah. Lakukan cara tersebut saat malam menjelang tidur. Pada awal treatment, wajahmu akan terlihat lebih parah, namun jika dilakukan secara rutin wajah pun akan bebas jerawat secara bertahap.

3. Lemon

Lemon dapat Menghilangkan Jerawat
Lemon (food.ndtv.com)

Seperti halnya jeruk nipis, lemon pun memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Selain dapat dibuat menjadi minuman yang segar, lemon bisa juga dijadikan masker untuk mengatasi jerawat. Campurkan satu sendok makan lemon dengan satu sendok teh madu, kemudian oleskan pada wajah dan diamkan sekitar 15-20 menit. Setelah itu bersihkan wajah dengan menggunakan air. Rasakan hasilnya.

4. Stroberi

Buah untuk Menghilangkan Jerawat
Stroberi (berriesdelcampo.com)

Selain untuk dimakan, kandungan saliculc acid pada stroberi juga dapat membantu mengurangi jerawat. Masker wajah stroberi cukup ampuh menghilangkan jerawat membandel. Campur dan lembutkan satu cangkir buah stroberi dengan satu butir putih telur dan dua sendok teh madu. Kemudian oleskan masker ke seluruh wajah dan diamkan selama 10-20 menit. Terakhir, bersihkan dengan air hangat atau air dingin.

5. Mentimun

Mentimun salah satu obat jerawat
Mentimun (pondokibu.com)

Sayuran yang dikenal luas ini selain bisa dikonsumsi langsung, juga umum digunakan sebagai bahan masker penghilang jerawat, terutama yang meradang kemerahan. Kandungan airnya yang sebanyak 90% dapat melembapkan kulit, mengangkat sel kulit mati, serta mengencangkan kulit.

Cara membuat maskernya adalah dengan mencuci terlebih dahulu satu buah mentimun, kemudian dihaluskan dengan blender lalu oleskan ke seluruh wajah. Diamkan selama 30 menit, lalu bersihkan wajah dengan handuk yang telah dicelupkan air hangat.

6. Melon

Melon dapat membantu menghilangkan jerawat
Melon Kehijauan (taopic.com)

Buah berwarna putih kehijauan atau putih kejinggaan ini memiliki kandungan air yang cukup tinggi serta kandungan vitamin A. Buah yang dapat mengatasi jerawat ini pun memiliki serat yang banyak. Untuk mengatasi jerawat, selain dikonsumsi, melon juga dapat dijadikan masker wajah dengan menghaluskannya terlebih dahulu lalu dioleskan ke seluruh wajah atau dengan mengiris tipis kemudian menempelkannya ke seluruh wajah. Diamkan sekitar 15-20 menit, lalu bilas wajah dengan air.

7. Belimbing Sayur

Belimbing untuk sayuran
Belimbing Sayur atau Wuluh (mimunmedia.com)

Sayuran jenis buah ini mengandung zat analgetik yang dapat menghilangkan rasa nyeri dan flavonoid yang dapat membantu mengatasi jerawat. Cara membuat masker dari bahan ini adalah dengan menghaluskan terlebih dulu 6 buah belimbing sayur, ½ sendok teh bubuk belerang dan satu buah jeruk nipis, tambahkan sedikit garam. Setelah dihaluskan, campur semua bahan menjadi satu kemudian oleskan merata pada wajah sambil agak digosok-gosokkan pada bagian yang berjerawat. Lakukan dua kali dalam seminggu.

8. Lobak

Sayuran Lobak Solusi Jerawat
Lobak (hayliepomroy.com)

Jenis sayuran berwarna putih ini juga dapat membantu menghilangkan jerawat lho. Caranya dengan memarut lobak, kemudian memerasnya. Sari lobak hasil perasan lalu dicampur dengan cuka apel secukupnya. Aduk rata dan oleskan pada wajah. Diamkan sekitar 15 menit kemudian bersihkan wajah dengan air dingin.

9. Daun Pepaya

Sayuran Daun Pepaya
Daun Pepaya untuk Menghilangkan Jerawat (akuratpost.com)

Siapkan 2 atau 3 helai daun pepaya yang sudah tua, lumatkan hingga halus, campur dengan air lalu saring untuk mendapatkan sarinya. Setelah disaring, oleskan air saripati daun pepaya tersebut ke seluruh wajah, diamkan selama 15 menit lalu bersihkan wajah dengan air hangat atau dingin.

10. Temulawak

Temulawak untuk Jerawat
Temulawak Kering, Segar dan Bubuk (dementiaresearchfoundation.org.au)

Tanaman rimpang yang satu ini berkhasiat pula untuk mengatasi jerawat. Caranya bersihkan temulawak sebesar ibu jari, lalu rebus dalam air seukuran empat gelas hingga air tersisa setengahnya saja. Setelah dingin, campurkan air rebusan temulawak dengan madu secukupnya, lalu minum satu gelas sebanyak dua kali sehari.

11. Wortel

Sayuran untuk Menghilangkan Jerawat
Wortel Segar (espreso.rs)

Tanaman sejenis umbi-umbian ini memiliki kandungan beta karoten dan vitamin A. Ternyata selain untuk kesehatan mata, wortel juga dapat menjadi sayur yang membantu mengobati jerawat. Caranya dengan membuat juice dari 4-5 buah wortel dan diminum setiap pagi.

12. Jeruk Nipis

Jeruk nipis untuk menghilangkan jerawat
Jeruk Nipis (sinerginetwork.com)

Jika bicara jeruk nipis, buahnya yang yang kecil ternyata tidak berbanding lurus dengan manfaatnya yang besar. Buah bernama latin Citrus Aurantifolia ini memiliki kandungan vitamin C yang kaya, serta alpha hydroxy. Kandungan tersebut mampu membersihkan kulit wajah dari minyak berlebih, mampu menghilangkan bekas jerawat, mengangkat sel kulit mati, menambah elastisitas kulit dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru.

Mengatasi jerawat dengan jeruk nipis caranya cukup sederhana, yakni teteskan air perasan jeruk pada permukaan kapas, kemudian oleskan pada seluruh wajah. Diamkan selama 10-15 menit lalu bilas dengan air dingin. Pada penggunaan pertama kulit wajah akan terasa perih, hal tersebut karena reaksi kulit terhadap kandungan yang terdapat dalam jeruk nipis.

Itulah 12 jenis buah dan sayuran yang mudah kamu temukan untuk mengatasi jerawat. Mencoba salah satu atau bahkan semua tidaklah masalah karena buah dan sayuran ini alami, sehingga tidak akan menimbulkan efek samping berarti seperti bahan kimia. Kuncinya adalah konsisten dan sabar, sebab bahan alami tidak akan memberikan hasil cepat atau instan. Selamat mencoba!